Rabu, 21 Januari 2015

Letupan Indah

Info

Kamis, 22 Januari 2015


Letupan Indah



13:31 Sesudah Yudas pergi, berkatalah Yesus: "Sekarang Anak Manusia dipermuliakan dan Allah dipermuliakan di dalam Dia.


13:32 Jikalau Allah dipermuliakan di dalam Dia, Allah akan mempermuliakan Dia juga di dalam diri-Nya, dan akan mempermuliakan Dia dengan segera.


13:33 Hai anak-anak-Ku, hanya seketika saja lagi Aku ada bersama kamu. Kamu akan mencari Aku, dan seperti yang telah Kukatakan kepada orang-orang Yahudi: Ke tempat Aku pergi, tidak mungkin kamu datang, demikian pula Aku mengatakannya sekarang juga kepada kamu.


13:34 Aku memberikan perintah baru kepada kamu, yaitu supaya kamu saling mengasihi; sama seperti Aku telah mengasihi kamu demikian pula kamu harus saling mengasihi.


13:35 Dengan demikian semua orang akan tahu, bahwa kamu adalah murid-murid-Ku, yaitu jikalau kamu saling mengasihi."



Sama seperti Aku telah mengasihi kamu demikian pula kamu harus saling mengasihi. —Yohanes 13:34


Letupan Indah


Dalam buku Kisses from Katie (Ciuman Katie), Katie Davis menceritakan sukacita yang dirasakannya ketika ia pindah ke Uganda dan mengadopsi beberapa anak perempuan asal Uganda. Suatu hari, salah satu putrinya bertanya, “Mama, jika aku mengizinkan Yesus masuk ke dalam hatiku, apakah aku akan meletup?” Awalnya, Katie mengatakan tidak. Ketika Yesus masuk ke dalam hati kita, itu adalah sebuah pengalaman rohani.


Namun setelah merenungkan lagi pertanyaan itu, Katie menjelaskan bahwa ketika kita memutuskan untuk memberikan hidup dan hati kita kepada Yesus, “kita akan meletup dengan kasih, dengan belas kasihan, dengan duka yang mendalam untuk mereka yang terluka, dan dengan sukacita bagi mereka yang bersukacita.” Intinya, mengenal Kristus akan membuat kita memiliki kepedulian yang mendalam bagi orang-orang di sekitar kita.


Alkitab menantang kita, “Bersukacitalah dengan orang yang bersukacita, dan menangislah dengan orang yang menangis!” (Rm. 12:15). Kita dapat secara konsisten menunjukkan sikap yang penuh kasih tersebut karena Roh Kudus berkarya di dalam hati kita. Ketika kita menerima Kristus, Roh Kudus datang untuk tinggal di dalam diri kita. Rasul Paulus menggambarkannya demikian, “Di dalam [Kristus] kamu juga, ketika kamu percaya, dimeteraikan dengan Roh Kudus, yang dijanjikan-Nya itu” (Ef. 1:13).


Mempedulikan orang lain—dimampukan oleh pertolongan ilahi dari Allah—akan menunjukkan pada dunia bahwa kita adalah murid-murid-Nya (Yoh. 13:35). Hal itu juga mengingatkan kita akan kasih-Nya kepada kita. Yesus berkata, “Sama seperti Aku telah mengasihi kamu demikian pula kamu harus saling mengasihi” (ay.34). —JBS


Ya Yesus, tolonglah aku untuk mengalami kasih-Mu

lebih dalam lagi sehingga aku bisa membagikannya

kepada sesama. Mampukan aku melalui Roh Kudus-Mu

supaya aku dapat memuliakan nama-Mu.


Kasih yang kita berikan mencerminkan kasih yang telah kita terima.


Bacaan Alkitab Setahun: Keluaran 4-6, Matius 14:22-36


Photo credit: Joshua Zakary / Foter / CC BY-NC


facebook google_plus


Artikel ini termasuk dalam kategori Santapan Rohani, SaTe Kamu







from WarungSaTeKaMu.org

via IFTTT

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Kumpulan Khotbah Stephen Tong

Khotbah Kristen Pendeta Bigman Sirait

Ayat Alkitab Setiap Hari