Guys, kita telah belajar tiga hal yang pertama dari Six Things Before We Start Everything, dan kini kita akan melihat hal yang keempat, yaitu BIKIN PERENCANAAN. Alkitab menulis, "Rancangan terlaksana oleh pertimbangan, sebab itu berperanglah dengan siasat." (Ams 20:18). Apa yang tertulis di dalam ayat firman Tuhan ini menasehatkan kepada kita, agar kita membuat dan memiliki perencanaan yang jelas terlebih dahulu, sebelum kita memutuskan dan melakukan segala sesuatu di dalam hidup kita. Itu berbicara, jika kita ingin meraih hasil yang maksimal di dalam apa yang akan kita lakukan, maka kita tidak bisa bertindak dengan begitu saja, tetapi kita harus melakukannya dengan terencana. Ada langkah-langkah yang jelas dan terarah, seperti ada tertulis, "Rancangan di dalam hati manusia itu seperti air yang dalam, tetapi orang yang pandai tahu menimbanya." (Ams 20:5). Kita boleh saja memiliki sejuta harapan dan keinginan, tetapi jika kita tidak memiliki perencanaan yang jelas untuk meraihnya, maka semuanya itu hanya akan menjadi angan-angan belaka, bahkan mungkin akan menimbulkan kerugian belaka. Lebih lanjut, Alkitab juga menuliskan, "Rancangan orang rajin semata-mata mendatangkan kelimpahan, tetapi setiap orang yang tergesa-gesa hanya akan mengalami kekurangan." (Ams 21:5). Guys, jika kita membuat perencanaan yang jelas terlebih dahulu, maka ada banyak manfaat yang akan kita peroleh.
1. Langkah-langkah kita menjadi lebih jelas, tersusun dan terarah.
2. Kita tidak lagi bingung memilah-milah mana yang harus diprioritaskan terlebih dahulu.
3. Kita bisa mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik, hingga nanti tidak bingung dan kelabakan.
4. Kita bisa memakai waktu, tenaga dan biaya kita dengan efektif, hingga tidak terbuang sia-sia.
5. Dan, tentu saja, kita boleh meraih apa yang kita harapkan itu dengan semaksimal mungkin.
Karena itu, apapun juga yang hendak kita lakukan di dalam hidup kita, pastikan bahwa kita telah membuat perencanaan yang jelas terlebih dahulu. Gbu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar