Senin, 20 Februari 2012

RS: We Able to Bear It

Guys, kita mungkin seringkali mendengar, atau bahkan terucapkan dari bibir kita, "Aku sudah tak kuat lagi menanggung pencobaan, ini terlalu berat bagiku!" Lalu kita memutuskan untuk menyerah, dan membiarkan pencobaan menaklukkan kita. Itukah yang sering terjadi? Jika itu yang telah terjadi, mari kita melihat apa yang tertulis di dalam 1 Kor 10:13, "Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang TIDAK MELEBIHI kekuatan manusia ..." Itulah fakta yang sebenarnya! Sebab, jika Allah sampai menginjinkan kita mengalami satu pencobaan di dalam hidup kita, maka pencobaan itu PASTI tidak akan pernah melebihi kekuatan kita. Itu TAK PERLU DIRAGUKAN LAGI, karena Allah begitu mengasihi kita. Lalu, mengapa kita seringkali merasakan, bahwa pencobaan-pencobaan yang kita alami itu begitu berat, hingga kita merasa tidak sanggup lagi untuk menanggung semuanya itu? Ketahuilah, bahwa inti persoalannya bukan terletak pada BOBOT PENCOBAAN yang sedang kita alami, tetapi pada FOKUS KITA saat mengalami pencobaan tersebut. Dan, fakta menunjukkan, bahwa kita ini lebih cenderung untuk terfokus pada pencobaan yang sedang kita alami, dan bukannya kepada kasih dan kedahsyatan Tuhan kita. Itulah akar masalahnya! Makin lama kita terfokus pada pencobaan yang kita alami, maka semakin terasa beratlah pencobaan tersebut, dan kita pun akan semakin merasa tidak sanggup menanggung semua itu. Namun, hal ini tidak akan terjadi, apabila kita senantiasa terfokus pada kasih dan kedahsyatan Tuhan kita. Sebab, saat kita bisa melihat akan kasih dan kedahsyatan Tuhan atas hidup kita, maka kita akan dapat melihat betapa 'kecil'-nya pencobaan yang kita alami, dan pengharapan kita pun akan kembali dibangkitkan di dalam Kristus. Karena itu, fokuskanlah mata kita hanya kepada kasih dan kedahsyatan Tuhan saja! Dan, lihatlah bagaimana kuasa Tuhan yang dahsyat itu akan memampukan kita, untuk boleh menanggung setiap pencobaan yang terjadi, dan menjadi seorang pemenang di dalam Kristus, seperti yang tertulis di dalam Flp 4:13, "Segala perkara DAPAT KUTANGGUNG di dalam Dia yang memberi KEKUATAN kepadaku." We able to bear it! Gbu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Kumpulan Khotbah Stephen Tong

Khotbah Kristen Pendeta Bigman Sirait

Ayat Alkitab Setiap Hari