Ayat bacaan: Amsal 16:3
================
"Serahkanlah perbuatanmu kepada TUHAN, maka terlaksanalah segala rencanamu."
Jika anda penggemar sepakbola, anda tentu memiliki tandem-tandem favorit yang perpaduannya bisa mendatangkan maut bagi lawan di lapangan hijau. Striker bisa banyak, tetapi ketika seorang striker dipadu dengan pasangan "sehati" nya dalam bermain, maka mereka bisa menjadi momok yang sangat menakutkan. Kehebatan pasangan sejati di lapangan sepak bola ini biasanya terlihat dari bagaimana mereka bisa mengetahui bola-bola yang disukai pasangannya sehingga mereka tahu bagaimana harus mengumpan, atau mereka bisa mengetahui pergerakan pasangannya dan dengan demikian tahu kemana mereka harus mengarahkan bola. Tandem seperti ini seringkali bisa membuat perbedaan dalam bermain, dan mereka akan terlihat timpang apabila tampil tidak dengan pasangannya. Tidak hanya striker, tapi pemain tengah atau bertahan pun akan tampil beda ketika mereka bermain dengan tandemnya. Mereka akan lebih tangguh dan kokoh sehingga tidak mudah untuk ditembus. Dalam level kompetisi liga atau pertandingan membawa nama negara tandem-tandem legendaris selalu datang dan pergi, dan kita mengenal mereka bukan hanya dari skill bermain tetapi juga chemistry yang solid dengan pasangan masing-masing.
Saya mengawali renungan hari ini dengan tandem sepak bola, karena dalam hidup ini pun kita memerlukan tandem yang bisa membawa perbedaan dalam mencapai keberhasilan. Seringkali kita berpikir bahwa kita sanggup melakukan segalanya sendirian, kita tidak butuh siapapun, dan yang lebih menyedihkan lagi, kita tidak merasa membutuhkan Tuhan sebagai partner atau tandem kita dalam meniti setiap jenjang kehidupan. Padahal Tuhan selalu rindu untuk berpasangan dengan kita, untuk membawa kita dari satu keberhasilan kepada keberhasilan berikutnya. Sayangnya hanya sedikit orang yang menyadari hal ini. Kebanyakan orang lebih tertarik untuk memutuskan segala sesuatu sendiri, menganggap mereka yang paling tahu apa yang terbaik buat mereka. Dalam skema rencana banyak orang, Tuhan tidak termasuk penting di dalamnya. Dan ironisnya, ketika rencana itu gagal, Tuhan malah yang dipersalahkan. Mungkinkah bertandem dengan Tuhan? Tentu saja, mengapa tidak? Kita bisa melihat tokoh-tokoh yang dengan jelas dikatakan "bergaul karib" dengan Tuhan bahkan menjadikan Tuhan sebagai Sosok Sahabat dalam hidup mereka. Lihatlah bagaimana Musa bisa "berhadapan muka (dengan Tuhan) seperti seorang berbicara kepada temannya" (Keluaran 33:11), Abraham yang dikatakan sebagai sahabat Tuhan (2 Tawarikh 20:7) atau Henokh yang disebut begaul dengan Allah selama ratusan tahun (Kejadian 5:22,24). Dan kita melihat bagaimana kualitas mereka sebagai manusia menjadi begitu istimewa ketika memiliki partner Tuhan sendiri.
Tuhan membuka kesempatan seluas-luasnya bahkan menantikan untuk membina sebuah hubungan erat dengan kita. Dan sebagai teman, Tuhan siap menyingkapkan apa saja yang menjadi rencana terbaikNya bagi kita. Lihatlah ayat berikut ini: "TUHAN bergaul karib dengan orang yang takut akan Dia, dan perjanjian-Nya diberitahukan-Nya kepada mereka." (Mazmur 25:14). Sebagai Sang Pencipta, tentu saja Tuhan yang paling tahu apa yang terbaik untuk kita. Dan yang terbaik adalah jelas, menyelaraskan rencana kita dengan apa yang menjadi rencana Tuhan, dan melibatkanNya dalam setiap proses. Tuhan tahu apa yang terbaik untuk kita, tetapi sudahkah kita tahu apa yang Dia mau untuk kita lakukan? Sudahkah kita tahu apa rencanaNya buat kita dan bagaimana untuk mencapainya? Sudahkah kita peduli terhadap isi hati Tuhan? Tandem tidak akan menghasilkan apa-apa jika mereka bermain sendiri-sendiri. Tandem tidak akan sukses jika keduanya saling tidak mengenal, dan seperti itu pula hubungan kita dengan Tuhan. Tuhan mengenal kita, maka kita pun harus mengenalNya agar bisa membangun sebuah hubungan yang intim dan harmonis.
Firman Tuhan mengatakan "Serahkanlah perbuatanmu kepada TUHAN, maka terlaksanalah segala rencanamu." (Amsal 16:3). Ini adalah sebuah kunci penting untuk bisa mencapai keberhasilan. Tuhan harus dilibatkan dalam apapun yang kita lakukan, dan kita pun harus menjauhi segala sesuatu yang tidak sejalan dengan keinginan atau rencanaNya. Artinya jelas, "Manusia dapat membuat rencana, tetapi Allah yang menentukan jalan hidupnya." (ay 9:BIS). Apa yang direncanakan Tuhan jelas yang terbaik, dan dengan mengikuti itu sambil terus melibatkan Tuhan di dalamnya maka kita akan bisa menggenapi satu persatu rencana Tuhan bagi kita dan terus berhasil, mulai dari pencapaian-pencapaian kecil hingga besar. Jika anda meluangkan waktu untuk membaca Ulangan 28:1-14 maka anda akan bertemu dengan skema luar biasa yang direncanakan Tuhan bagi setiap anak-anakNya. Demikian pula jika anda mau membagi waktu untuk merenungkan Yosua 1:1-18, dan banyak janji Tuhan lainnya. Kita butuh tahu apa yang menjadi keinginan Tuhan untuk kita lakukan, dan lihatlah bagaimana Tuhan melimpahi kita. Selain janji-janji yang sangat besar itu, Tuhan pun memberi jaminan akan penyertaanNya sebagai partner terbaik/sejati bagi kita. Anda bisa melihat itu dalam banyak ayat, misalnya dalam Keluaran 23:22-23, Yesaya 41:10, Ulangan 31:6, Ibrani 13:5, Matius 28:20 dan sebagainya. Bahkan Tuhan menyatakan bahwa Dia yang akan turun berperang dalam setiap pergumulan kita. (2 Tawarikh 20:15). Semua ini akan luput dari bagian kita apabila kita tidak mulai membangun hubungan yang baik dengan Tuhan. Mendengar suaraNya, mengetahui isi hatiNya dan membuka diri dalam membina persahabatan yang harmonis dengan Tuhan.
Tuhan selalu menanti kita untuk menyambut uluran tanganNya. Dia selalu siap untuk menjadi sahabat sejati kita, bersama dengan kita dalam menghadapi apapun dalam hidup ini, berjalan melewati satu keberhasilan menuju kepada keberhasilan berikutnya. Masalahnya, apakah kita siap untuk menjadikan Tuhan sebagai tandem sejati kita? Dengarlah apa yang menjadi rencana Tuhan bagi anda, dan libatkan Tuhan dalam setiap proses di dalamnya. Anda akan melihat sebuah perbedaan nyata dari setiap langkah yang anda ambil.
It will make a difference when you're pairing with God
Follow us on twitter: http://twitter.com/dailyrho
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Arsip Blog
-
▼
2011
(1879)
-
▼
Agustus
(157)
- Maukah Engkau Menjadi Anak-KU?
- Taste and See (1)
- Taste and See (1)
- 1 Spt
- 1 Spt
- Proses Belajar
- Proses Belajar
- 31 Agt
- 31 Agt
- Mental Juara
- Mental Juara
- 30 Agts
- 30 Agts
- 29Agt
- 29Agt
- Kerelaan dalam Memberi
- Kerelaan dalam Memberi
- Indahnya Kebersamaan
- Diberi Untuk Memberi
- Diberi Untuk Memberi
- Minggu Biasa XXII - Yer 20:7-9; Rm 12:1-2; Mat 16:...
- Minggu Biasa XXII - Yer 20:7-9; Rm 12:1-2; Mat 16:...
- DIA Mengenal Aku
- 27Agt
- 27Agt
- Arise and Shine
- Tandem
- Arise and Shine
- Tandem
- 26Agt
- 26Agt
- Pesan Untuk Ayah
- Ketidakadilan di Pengadilan
- Ketidakadilan di Pengadilan
- Kasih Bapa
- Biji Mata Tuhan
- Biji Mata Tuhan
- Pegang Tanganku Tuhan
- 24 Agt
- 24 Agt
- Cicak
- Cicak
- Silahkan...!!
- SUPAYA BENAR-BENAR MERDEKA
- 23 Agt
- 23 Agt
- 22 Agt
- 22 Agt
- Come and See
- Come and See
- Aku Mengasihimu Selama-lamanya
- Kesimpulan Prematur
- Kesimpulan Prematur
- Janganlah Takut
- Petasan dalam sebuah Kemerdekaan
- Petasan dalam sebuah Kemerdekaan
- Aku Sangat Mengenalmu
- Minggi Biasa XXI - “Kepadamu akan Kuberikan kunci ...
- Minggi Biasa XXI - “Kepadamu akan Kuberikan kunci ...
- 20 Agustus
- 20 Agustus
- Mensejahterakan Bangsa Sesuai Panggilan
- Mensejahterakan Bangsa Sesuai Panggilan
- 19 Agustus
- 19 Agustus
- 18 Agustus
- 18 Agustus
- 17 Agustus
- 17 Agustus
- Karya Nyata Demi Bangsa
- Karya Nyata Demi Bangsa
- AKU Mengenalmu
- Doa Bagi Bangsa (2)
- Doa Bagi Bangsa (2)
- Kuasa Lidah
- Doa Bagi Bangsa (1)
- Doa Bagi Bangsa (1)
- Menjaga Keseimbangan Hidup
- Sadar Sebaik-baiknya
- Sadar Sebaik-baiknya
- Hal Kekhawatiran
- 16 Agustus
- 16 Agustus
- Tidak Tepat Waktu
- Pemurnian Emas
- Pemurnian Emas
- 15 Agustus
- 14 Agustus
- 14 Agustus
- 15 Agustus
- 13 Agustus
- 13 Agustus
- PUASA YANG TIDAK PERNAH USAI
- GEREJA: RUMAH DOA ATAU RUMAH PUSAT DOSA?
- Popularitas
- Popularitas
- Mengapa Kita Menderita?
- Museum
- Museum
- Sikap Terhadap Pendatang Baru
-
▼
Agustus
(157)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar