Ayat bacaan: 2 Korintus 5:17
======================
"Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang."
Kata "Old and New" identik dengan sebuah perayaan menjelang Tahun Baru. Kita meninggalkan tahun lama dan menyongsong tahun yang baru. Detik-detik menjelang pergantian tahun biasanya dihitung mundur, dan terompet serta kembang api biasanya segera menyemarakkan suasana begitu tahun berganti, disertai peluk cium atau jabat tangan dari teman-teman. Sms atau telepon pun biasanya langsung sibuk dipenuhi ucapan selamat. Menjelang tahun baru, ramai orang yang mulai sibuk menyusun "new year's resolution" mereka, menuliskan apa kebiasaan jelek yang hendak dirubah, atau menyusun rencana-rencana yang hendak dicapai untuk tahun depan. Sayangnya kebanyakan "new year's resolution" itu tidak berumur panjang. Mungkin seminggu atau sebulan, kebiasaan-kebiasaan buruk itu kembali lagi. Seringkali kita punya tekad untuk menjadi manusia baru dengan pola kehidupan baru yang lebih baik, namun dalam waktu singkat akhirnya kembali lagi kepada diri kita yang lama, yang dikuasai oleh berbagai keinginan daging yang sulit untuk dilepaskan.
Ketika kita ada di dalam Kristus, kita menjadi ciptaan baru. Yang lama sudah berlalu, dan yang baru sudah datang. (2 Korintus 5:17). Sebuah hubungan baru dengan Tuhan, sebuah perdamaian pun kita peroleh lewat Kristus (ay 18). Kita pun dilayakkan untuk menerima janji-janji Tuhan, hingga memperoleh kehidupan kekal. Kita sekarang bisa masuk ke hadirat Tuhan, bisa menikmati hubungan indah denganNya. Sebagai sebuah ciptaan baru, yang seharusnya bisa menaklukkan keinginan daging dan hidup oleh Roh. Kehidupan seorang ciptaan baru sudah seharusnya memiliki Roh yang terus berbuah. "Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan,kelemahlembutan, penguasaan diri..." (Galatia 5:22-23). Inilah buah-buah Roh yang harus terus kita hasilkan, dan harus semakin ditingkatkan memasuki tahun yang baru.
Malam ini saya berdoa, kiranya saya dan teman-teman sekalian bisa memasuki tahun yang baru dengan lebih baik lagi, seperti ayat berikut: "supaya kamu dibaharui di dalam roh dan pikiranmu, dan mengenakan manusia baru, yang telah diciptakan menurut kehendak Allah di dalam kebenaran dan kekudusan yang sesungguhnya." (Efesus 4:23-24). Momen memasuki tahun yang baru hendaknya bisa dijadikan sebuah momentum untuk sebuah perubahan kepada kehidupan dalam Roh yang berkenan di hadapan Tuhan. Mari kita tinggalkan diri kita yang lama dengan kebiasaan-kebiasaan buruk kita, dan masuklah ke dalam masa depan sebagai manusia baru yang terus berbuah lebih lagi. Be more fruitful this year!
Jadilah manusia baru, hiduplah dalam Roh dan teruslah berbuah mulai sekarang
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Arsip Blog
-
▼
2009
(1366)
-
▼
Januari
(116)
- Apakah Botol Yang Kau Bawa Pecah ?
- Kasih Yang Paling Besar
- Merengek
- Merengek
- Tergantung Di Tangan Siapa
- Tergantung Di Tangan Siapa
- Betapa ...
- Mengapa Tuhan Memberikan Kita Masalah?
- Bukan Warna Luarnya
- Do Something Today!
- Do Something Today!
- 20 Tips
- Lambat Untuk Marah
- KISAH PENJUAL KELEDAI
- Apa Yang Paling Berharga?
- Apa Yang Paling Berharga?
- Ketika itu...
- Encouraging Words of Our God
- Tumpukan Batu Dosa
- Tumpukan Batu Dosa
- Dengarlah Suara Tuhan
- Dengarlah Suara Tuhan
- Someday, di Kota yang Setia
- Yang Penting Hati?
- Yang Penting Hati?
- Mujizat di Kerajaan Semut
- Berkorban Itu Indah
- Sisi Lain Penderitaan
- Sisi Lain Penderitaan
- Mumpung ibu masih ada...
- PENJAGAMU TIDAK PERNAH TERLELAP
- KETIKA TUHAN TURUT BEKERJA
- Kumpulan Kata-kata Mutiara
- Kursi Bapa yang Kosong
- Surat Dari Bapa
- Menuntut Berlebihan
- Menuntut Berlebihan
- Tuhan Sangat Mengenal Kita
- Tuhan Sangat Mengenal Kita
- Bersukacitalah!
- Bersukacitalah!
- Pemburu
- Setan Diciptakan Dari Api
- Aman Bersama Tuhan
- Aman Bersama Tuhan
- Turning Point
- Turning Point
- Perselisihan Itu Biasa (3) : Lambat Untuk Marah
- Perselisihan Itu Biasa (3) : Lambat Untuk Marah
- Dia Tahu Yang Terbaik
- Perselisihan Itu Biasa (2) : Lambat Berkata-kata
- Perselisihan Itu Biasa (2) : Lambat Berkata-kata
- Imagini: Menolak Perang dan Absurditas
- Perselisihan Itu Biasa (1) : Cepat Mendengar
- Perselisihan Itu Biasa (1) : Cepat Mendengar
- Bersepeda Bersama Yesus
- Kematian - Kematian Kecil
- Kematian - Kematian Kecil
- Menjadi Orang yang Kreatif
- Tips Mengatasi Stress
- Spiritually Sexy
- Perintah Tuhan
- Komputer Canggih
- Penghisap Debu
- Mencari Tuhan
- Sang Penebus
- Sang Penebus
- Seperti Yang Kau Ingini
- Mukjizat Kesembuhan Atas Jazzel
- Mukjizat Kesembuhan Atas Jazzel
- Keterbatasan Kita
- 4 Cara Mengenal Cinta Manusia
- Mitos yang Menghambat Diri Menjadi Orang yang Kreatif
- Orang Bijak Mendengar
- Orang Bijak Mendengar
- Iblis Bahagia
- 10 Kualitas Pribadi yang Disukai
- Makna Cinta
- Keajaiban Tuhan!! Jantung Sudah Diangkat Ternyata ...
- Buka Pikiranmu, Bukan Logikamu
- Sedikit Bicara, Banyak Mendengar
- Sedikit Bicara, Banyak Mendengar
- Iman Yang Radikal
- Iman Yang Radikal
- TUHAN ITU SIMPLE SAJA
- Ucapan Syukur
- Ucapan Syukur
- Jejak Kaki
- Kesempurnaan
- Topan Vs Sepoi
- Daftar Kekurangan
- Hati Menciptakan Jarak
- Ajaibnya Tuhan
- Ajaibnya Tuhan
- Tuhan Beserta Kita
- Tuhan Beserta Kita
- Sistem Timbangan Tuhan
- Sistem Timbangan Tuhan
- Penyertaan Tuhan
- Penyertaan Tuhan
-
▼
Januari
(116)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar