Selasa, 08 Mei 2012

Saat Teduh: Pertobatan dan Pemulihan

Saat Teduh
Sesaat Bersama Tuhan // via fulltextrssfeed.com
Pertobatan dan Pemulihan
May 8th 2012, 00:02

Posted on Selasa, 8 Mei, 2012 by saatteduh

- Diambil dari Renungan Gereja Kristus Yesus -

Bacaan Alkitab hari ini: Zakharia 11-12

Peran sebagai gembala bagi umat Allah yang harus dilakukan oleh Nabi Zakharia merupakan gambaran dari peran Allah sebagai gembala umat-Nya. Sayangnya, pemberontakan umat Allah sudah sangat keterlaluan sehingga Allah harus menjatuhkan hukuman.

Penyebutan  pohon aras Libanon dan pohon Sanobar (11:1-2) merupakan gambaran dari para pemimpin (bangsawan) yang tinggal di lingkungan istana di Yerusalem (bandingkan dengan Yeremia 22:23; 1 Raja-raja 7:2). Hanya dalam satu bulan, Nabi Zakharia sudah tidak tahan menghadapi respons domba-domba yang buruk itu, sehingga dia tidak mau terus menggembalakan (11:8-10). Upah sebesar tiga puluh uang perak merupakan simbol dari Yesus Kristus yang dijual oleh Yudas dengan harga yang sama. Sikap memberontak dari orang-orang Yahudi itu membuat Allah membiarkan mereka dipimpin oleh gembala-gembala yang tidak bertanggung jawab dan mengalami kekalahan serta penganiayaan dari bangsa-bangsa lain.

Sekalipun ada hukuman Allah terhadap umat-Nya yang memberontak, ada pula pemulihan Allah terhadap bangsa Israel, baik berupa pembebasan dari penjajahan (12:1-9) maupun pertobatan dan pembaruan yang dikerjakan oleh Roh Kudus (12:10).

Bacaan hari ini mengingatkan bahwa dosa selalu berakibat buruk. Walaupun kemurahan Allah membuat Ia tidak segera menghukum umat-Nya yang berdosa, tetapi hukuman bagi orang berdosa itu pasti akan terwujud. Sekalipun demikian, kita selalu bisa memiliki pengharapan bahwa Allah pasti akan memulihkan keadaan kita bila kita mau bertobat dan memberi diri untuk diperbarui oleh Roh Kudus. Bila keadaan Anda saat ini seperti Israel yang memberontak kepada Allah, segeralah kembali kepada Allah! [P]

Zakharia 12:10a "Aku akan mencurahkan roh pengasihan dan roh permohonan atas keluarga Daud dan atas penduduk Yerusalem, dan mereka akan memandang kepada dia yang telah mereka tikam, dan akan meratapi dia seperti orang meratapi anak tunggal, …."

Like this:

Be the first to like this post.

Filed under: Renungan Harian

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Kumpulan Khotbah Stephen Tong

Khotbah Kristen Pendeta Bigman Sirait

Ayat Alkitab Setiap Hari